Bitung, Beritamanado.com — Kepolisian Resor (Polres) Kota Bitung menggelar aksi sosial berupa kegiatan santunan di Panti Asuhan Al-Muhtadien Pondok Pesantren Hidayahtullah, Kelurahan Wangurer Barat, Kecamatan Madidir, Kota Bitung.
Kegiatan sosial pada bulan suci Ramadhan kali ini dipimpin langsung oleh Kapolres Bitung AKBP Albert Zai, diikuti pejabat utama Kabag Ops Polres Bitung Kompol Karel Tangay SH, Kabag SDM Polres Bitung AKP Selvie M Lintjewas SH, dan PS Kabag Ren Maxion Makawimbang.
“Aksi berbagi ini dilakukan sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, khususnya bagi anak-anak yang tinggal di panti asuhan,” ujar Kapolres AKBP Albert Zai, pada Selasa (18/3/2025) sore.
Selain menyerahkan santunan dan paket sembako, AKBP Albert Zai juga menyempatkan diri untuk berbincang dengan anak-anak panti, memberikan motivasi, serta mendorong mereka agar tetap semangat dalam belajar dan meraih cita-cita.
Suasana penuh kehangatan terlihat saat para anak panti menerima santunan dari jajaran kepolisian itu.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan adik-adik di sini. Semoga bantuan yang diberikan dapat sedikit meringankan beban mereka dan membawa kebahagiaan di bulan penuh berkah ini,” tutupnya.
(Horas Napitupulu)