BITUNG—Memperingati hari AIDS sedunia yang diperingati setiap tanggal 1 Desember diharapkan tidak hanya seremonial semata. Namun hari tersebut digunakan untuk merangkul para penderita atau Odha agar tidak dikucilkan oleh lingkungan sekitarnya, hal ini disampaikan salah satu pemerhati AIDS Kota Bitung, Wilson Wonte, Kamis (1/12).
“Kami berharap instansi terkait, dalam hal ini Dinas Kesehatan Kota Bitung benar-benar bisa memaknai hari AIDS sedunia dengan mencari terobosan terhadap para penderita dan cara menanggulangi penyebarannya,” kata Wonete.
Menurut Wonte, saat ini para penderita AIDS di Kota Bitung masih dikucilkan oleh masyarakat. Padahal menurutnya, para penderita memerlukan dukungan moral untuk menjalani hidup setelah divonis menderita peyakit mematikan tersebut.
“Mereka (Odha-red) sudah sangat menderita, ditambah lagi dengan penolakan lingkungan yang tentu semakin memperparah kondisi mereka. Karena jelas stigma masyarakat sangat negative terhadap para penderita dan ini yang harusnya menjadi perhatian pemerintah,” katanya.
Wonte sendiri sangat menyangkan jika pemerintah, yakni Dinas Kesehatan hanya menganggap hari AIDS sedunia sama dengan peringatan hari biasa. Tanpa menyusun suatu program yang benar-benar menyentuh para Odha di hari yang menjadi peringatan bagi mereka.
“Kalau hanya jalan sehat yang dilakukan Dinas Kesehatan dalam rangka hari AIDS sedunia maka itu jelas hanya seremonial, karena jelas para Odha tidak akan merasakan dampkanya. Jadi perlu ada sentuhan langsung terhadap mereka agar tidak merasa dikucilkan,” jelasnya.
Sementara itu menurut Kepala Bidang Pelayanan Masyarakat Dinas Kesehatan Kota Bitung, dr Tommy Sumampouw mengatakan, dalam rangka memperingati hari AIDS sedunia pihaknya akan menggelar berbagai kegiatan Jumat (2/12) pagi. Mulai dari jalan sehat, bersepeda, pembagian stiker dan penyuluhan terhadap masyarakat soal AIDS.
“Untuk pembagian stiker sendiri kita sudah melakukan dalam beberapa hari ini, dimana stiker tersebut bertuliskan ajakan agar masyarakat tidak mendiskriminasi para Odha. Sedangkan untuk kegiatan lainnya kita akan laksanakan Jumat pagi di lapangan kantor walikota Bitung,” kata Sumampouw. (en)