Trustworthy News
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Agama dan Pendidikan
  • Hukum dan Kriminalitas
No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Agama dan Pendidikan
  • Hukum dan Kriminalitas
No Result
View All Result
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan
Home Berita Utama

Pdt Lucky Rumopa Terima SK!

by rds
Kamis, 6 Agustus 2020, 10:44 am
in Berita Utama, Politik dan Pemerintahan
A A
  • 26shares
Ilustrasi pemilihan serentak 9 Desember 2020
Ilustrasi pemilihan serentak 9 Desember 2020

Manado, BeritaManado — Perebutan kandidat Pemilihan Wali kota (Pilwakot) Manado semakin seru.

Partai politik mulai perang urat saraf mendapat simpati dan dukungan masyarakat.

Menarik disimak adalah gerakan PDI Perjuangan.

Partai berlambang banteng ini sedikit santai bermanuver.

Maklum saja, di parlemen Manado mereka memiliki 10 kursi sehingga bisa mengusung pasangan calon tanpa harus koalisi.

Andrei Angouw sepertinya sudah menjadi calon kuat kandidat balon wali kota.

Kini, publik menunggu siapa figur yang bakal menemani Ketua DPRD Sulut ini berkompetisi.

PDIP terlihat berhitung cermat memilih papan dua.

Sosok kuat yang ramai dibicarakan adalah Richard Sualang.

Belakangan, kabar menguat bahwa PDIP bakal menggaet tokoh muslim seperti Machmud Turuis direktur pemasaran Bank SulutGo dan politisi Abid Takalamingan yang saat ini menjabat Ketua BAZNAS Sulut.

Tidak pernah mencalonkan

Nama lain yang sebenarnya sudah lama digadang-gadang adalah Pdt Lucky Rumopa.

Lucky Rumopa tak bisa dipisahkan dari komunitas GMIM dengan 52% pemilih.

Tentu saja ini menjadi tantangan baik bagi PDIP, maupun Lucky yangsaat ini menjabat Ketua FKUB Sulut dan staf khusus Gubernur.

Jika menimbang kekuatan, berpasangan dengan Lucky cukup representatif.

Namun, semua tentu berpulang kepada Lucky Rumopa.

Apakah meneruskan pelayanan sebagai ketua jemaat atau dapat melayani dalam tatanan lebih luas.

Dihubungi BeritaManado.com, Lucky Rumopa menanggapi santai dengan pergerakan politik terkini.

Menurut Lucky, sebenarnya ia tidak pernah mencalonkan.

“Kebetulan PDIP mengundang dalam proses pencalonan, jadi saya menyambut baik itu,” katanya, Rabu (5/8/2020).

Lucky Rumopa terima SK
Lucky Rumopa terima SK mutasi

Tunggu survei

Lucky Rumopa mengaku sudah mendapat Surat Keputusan (SK) mutasi ke jemaat wilayah Centrum.

Sebelumnya, ia melayani di GMIM Baitel Batusaiki.

Ditanyai soal keputusan kedepan, Rumopa menegaskan jika pelayanan gerejawi paling prioritas.

“Sekarang PDIP masih melakukan survei, kita tunggu saja,” katanya.

Ditanya jika terpilih menemani Andrei Angouw, Lucky menegaskan itu adalah suara umat.

“Kalau memang hasil survei memilih saya, berarti ini keinginan jemaat untuk melayani di lingkup lebih besar,” tandasnya.

(Alfrits Semen)






  • Facebook
  • Twitter
  • WhatsApp
  • 26shares
Tags: Andrei AngouwGMIM BatusaikiKetua FKUBlucky rumopapdi perjuanganpdipRichard Sualang

Berita Terkini

Perempuan Jadi Emosian Tak Karuan? Mungkin Sedang PMS Atau Sudah Menopause

Perempuan Jadi Emosian Tak Karuan? Mungkin Sedang PMS Atau Sudah Menopause

25 Mei 2025
Jusuf Kalla Sebut, Ekonomi Indonesia Melambat Akibat Kebijakan Pemerintah Masa Lalu

Jusuf Kalla Sebut, Ekonomi Indonesia Melambat Akibat Kebijakan Pemerintah Masa Lalu

25 Mei 2025
Kadis Kominfo Sulut: Hendra Jacob dan James Tuuk Diharapkan Lebih Santun dalam Menyampaikan Pendapat

Kadis Kominfo Sulut: Hendra Jacob dan James Tuuk Diharapkan Lebih Santun dalam Menyampaikan Pendapat

25 Mei 2025

Setelah 15 Tahun Tanpa Jaringan Seluler, Desa Langgula Akhirnya Rasakan Signal 4G Telkomsel

25 Mei 2025

Honda Wing Edisi Spesial Dihadirkan untuk Rayakan 50 Tahun AHM di Indonesia

25 Mei 2025
Dukung Program Kemenkes, RSUP Kandou Manado Evaluasi Kebugaran Pegawai: Sehat Itu Kebutuhan

Dukung Program Kemenkes, RSUP Kandou Manado Evaluasi Kebugaran Pegawai: Sehat Itu Kebutuhan

24 Mei 2025 - Updated on 25 Mei 2025
Gubernur Yulius Selvanus Dipuji atas Komitmennya Membangun Dunia Olahraga Sulawesi Utara

Gubernur Yulius Selvanus Dipuji atas Komitmennya Membangun Dunia Olahraga Sulawesi Utara

24 Mei 2025
Kejuaraan Pacuan Kuda Piala Wali Kota Manado 2025 Sukses Digelar, Begini Kata Wawali Sualang 

Kejuaraan Pacuan Kuda Piala Wali Kota Manado 2025 Sukses Digelar, Begini Kata Wawali Sualang 

24 Mei 2025
Hadirkan Solusi Finansial Holistik dan Unggul untuk Dukung Pertumbuhan Sektor Otomotif

Hadirkan Solusi Finansial Holistik dan Unggul untuk Dukung Pertumbuhan Sektor Otomotif

24 Mei 2025
  • Beranda
  • Indeks Berita
  • Redaksi
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Trustworthy News
  • Privacy Policy
  • Disclaimer

© 2008-2025 PT. BMCOM. All rights reserved.

No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan

© 2008-2025 PT. BMCOM. All rights reserved.