
Manado, BeritaManado.com — Menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 mendatang, Partai Golkar Sulut akan membentuk Timsel November mendatang.
Hal tersebut sebagaimana dikatakan Bendahara DPD Golkar Sulut James Arthur Kojongian dalam wawancara di ruang kerjanya.
“Pekan ketiga November sesudah Timsel terbentuk maka Partai Golkar akan membuka pendaftaran di 7 Kabupaten/Kota dan Provinsi,” ungkap James Arthur Kojongian yang juga Wakil Ketua DPRD Sulut ini.
Sedangkan untuk mekanismenya, dilanjutkan James Arthur Kojongian, pendafararan akan buka di tingkat kabupaten/kota dan terbuka untuk umum baik di internal partai maupun di luar partai.
“Setelah itu nantinya Timsel yang dibentuk di tingkat provinsi akan melakukan Fit and Propertes terhadap calon calon yang mendaftar,” akunya.
Saat disinggung mengenai kemungkinan dibukanya koalisi dengan partai lain terkait dengan dukungan untuk memenuhi syarat pencalonan Gubernur dan Wagub, wakil rakyat Dapil Minsel-Mitra ini menyatakan partai golkar membuka peluang bagi partai lain yang memiki visi yang sama untuk koalisi.
“Untuk ketua DPD Golkar sendiri yang diwacanakan akan maju, jika semua pengurus, kader dan simpatisan mendorong dan memberikan dukungan penuh bagi Christiany Eugenia Paruntu untuk maju sebagai papan satu,” tutupnya.
(AnggawiryaMega)