Manado – Program pembangunan infrastuktur dan fasilitas publik yang digagas Pemerintah Kota (Pemkot) Manado melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang mendapat dukungan masyarakat.
Meski demikian menurut Steven Wowiling, warga Paal Dua, pembangunan infrastruktur harus mengutamakan kualitas sehingga tim pengawas dari pemerintah harus pro aktif dan teliti menilai hasil pekerjaan dari pelaksana proyek.
“Artinya, tugas teliti tim pengawas ataupun inspektorat dari pemerintah akan menghindarkan pelaksana maupun pemberi proyek dari kemungkinan masalah hukum di kemudian hari. Spek proyek harus sesuai dan saya yakin itu sudah diketahui pejabat Dinas PUPR,” tandas Steven Wowiling kepada BeritaManado.com, Selasa (23/5/2017).
Kepala Dinas PUPR Kota Manado, Peter Karl Bart Assa ST MSc Phd, berkomitmen pembangunan infrastruktur mengutamakan kualitas dan dilakukan transparan. Peter Assa mengajak masyarakat ikut terlibat mengawasi pembangunan proyek.
“Jika ditemukan pengerjaan asal-asalan atau tidak sesuai spek silahkan laporkan kepada kami, disamping kami juga memiliki mekanisme pengawasan. Kedepan, sesuai arahan bapak Walikota dan menjadi komitmen kami setiap pembangunan jalan disertai pembangunan drainase,” tukas Peter Assa. (JerryPalohoon)