Minut – Akhirnya Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey melakukan rolling pejabat di lingkungan PNS Pemprov Sulut.
Meski dalam rolling kali ini kurang kejutan karena banyak nama-nama pejabat eselon 2 yang mesih menduduki jabatan lama, namun ada juga pejabat yang diganti posisi oleh Olly Dondokambey.
Rolling yang berdasarkan No 821./BKD/SK/02/2017 Tanggal 3 Januari 2017 Tentang pengukuhan dan pengangkatan Pegawai Negeri Sipil dari dan dalam jabatan pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara berlangsung di Minut.
Tepatnya didepan patung Ir Soekarno yang terletak di simpang tiga Jalan Ir. Soekarno dengan jalan Desa Maumbi menuju ke Desa Paniki Mapanget.
Berita Sebelumnya:
Sah !!! OLLY DONDOKAMBEY Lantik Pejabat Pemprov Sulut di Depan Patung Ir Soekarno (I)
Sah !!! OLLY DONDOKAMBEY Lantik Pejabat Pemprov Sulut di Depan Patung Ir Soekarno (II)
Dalam SK Gubernur tersebut Olly Dondokambey mengukuhkan dan menggangkat:
11. Dr R Tumanduk jabatan lama Kepala Dinas Perkebunan Sulut jabatan baru Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah Provinsi Sulut.
12. dr Jemmy Lampus jabatan lama Kepala Dinas Kesehatan Sulut jabatan baru Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Sulut.
13. Ir Jeffry Senduk jabatan lama Kepala Sekretariat Badan Koordinasi Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan Sulut, jabatan baru Kepala Badan Pendidikan dan Pelatihan Daerah Sulut.
14. Dr Femmy Suluh kabatan baru Kepala BKD Sulut.
15. Asiano G Kawatu, M.Si jabatan baru Kepala Dinas Pendidikan Daerah Sulut. (Rizath Polii)