TOMOHON, beritamanado.com – Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode GMIM Pdt DR HWB Sumakul ThM memimpin ibadah syukur ibadah syukur HUT ke – 166 Jemaat GMIM Damai Sejahtera Lahendong, Senin (15/8/2016).
Pemkot Tomohon diwakili Kepala BP4K Ir Jantje Ering mengungkapkan melalui momentum ulang tahun jemaat saat ini akan makin mendorong motivasi jemaat dalam melaksanakan tugas pelayanan gereja yang telah dipercayakan kepada masing-masing warga jemaat GMIM Damai Sejahtera Lahendong.
“Ini juga merupakan saat yang tepat untuk melakukan pembenahan pelayanan ke arah yang lebih positif guna memberikan nilai tambah bagi lembaran pelayanan jemaat yang dapat diukur dari indikator pelayanan yang diberikan agar benar-benar mampu memberdayakan jemaat,” kata Ering yang juga Ketua Komisi Pria Kaum Bapa Wilayah Tomohon III.
Ditambahkannya, dalam konteks inilah maka sangat diperlukan kebersamaan antara pimpinan jemaat, komisi BIPRA dan seluruh warga jemaat GMIM Damai Sejahtera Lahendong untuk menyatukan gerak langkahnya secara bersama-sama membangun jemaat yang dewasa dari segi iman dan kokoh dari segi persatuan.
Dalam menyambut HUT ini juga dilaksanakan berbagai lomba berupa jalan sehat, lomba paduan suara antar kolom, kesenian, olahraga, kebersihan dan lainnya. Ketua Panitia Pnt Heiben Parengkuan bersama Lurah Lahendong Selfie Datu mengungkapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Tomonhon dan juga memberikan apresiasi atas bantuan yang telah diberikan Jemaat GMIM Damai Sejahtera dan Kelurahan Lahendong.
Turut hadir Ketua Badan Pekerja Wilayah Tomohon III Pdt Sofie Goni-Rau MTh, Anggota DPRD Kota Tomohon, Ketua Badan Pekerja Majelis Jemaat GMIM Damai Sejahtera Lahendong Pdt Dores Kumeang-Sambeka STh, Para Pendeta Pelayanan, Camat Tomohon Selatan Ronny Mampouw beserta seluruh Jemaat GMIM Damai Sejahtera Lahendong. (ReckyPelealu)