Tiga pimpinan DPRD Kota Bitung ketika berkunjung ke Pulau Lembeh
Bitung – Tiga pimpinan DPRD Kota Bitung, Laurensius Supit, Hengky Honandar dan Maurits Mantiri berbaur dengan masyarakat Pulau Lembeh, Selasa (14/4/2015). Ketiga pimpinan DPRD ini berdialog dengan masyarakat sambil mendengar apa yang dibutuhkan untuk memajukan masyarakat Pulau Lembeh.
“Selama ini kami hanya mendengar keluhan-keluhan dan berbagai aspirasi masyarakat Pulau Lembeh. Dan hari ini kami turun lansung untuk berdialog dengan masyarakat soal harapan-harapan serta keinginan untuk kemajuan masyarakat Pulau Lembeh,” kata Mantiri.
Kedatangan ketiga pimpinan DPRD yang didampingi salah satu pengusaha Kota Bitung, Fery Jubintoro ini mendapat respon positif dari masyarakat. Dimana menurut salah satu warga Kelurahan Lirang Kecamatan Lembeh Utara, Alex Taliwunan, tiga pimpinan DPRD Kota Bitung yang turun langsung mendengar aspirasi masyarakat Lembeh Utara adalah langkah yang menggembirakan.
“Ini suatu kehormatan kepada kami karena tiga pimpinan DPRD Kota Bitung yang langsung mendatangi kami mendengar apa yang kami rasakan selama ini,” kata Taliwunan.
Hal senada juga dikatakan salah satu warga Kelurahan Papusungan Kecamatan Lembeh Selatan, Hendrik Maremia. Ia berharap apa yang dilihat dan didengar dari masyarakat dapat menjadi masukan bagi tiga pimpinan DPRD untuk diperjuangkan.(abinenobm)