Tomohon – Bingung. Itulah yang dialami sebagian warga masyarakat Sulut untuk menentukan pilihan pada Pemilu 2014 yang akan digelar, Rabu (9/4/2014) besok, khususnya calon anggota DPR-RI. Seiman, menjadi alternatif terakhir warga untuk mempertimbangkan untuk menentukan sikap politik untuk memilih caleg pusat.
Seperti yang diungkapkan Yansen Polii, warga Tomohon kepada BeritaManado (8/4/2014). Menurutnya, untuk calon wakil rakyat tingkat Kota Tomohon dan Provinsi Sulawesi Utara, dirinya sudah punya pilihan. Namun untuk tingkat pusat belum ada figur yang pasti.
“Meski tidak saling kenal, maka di hari terakhir sebelum pemungutan suara besok, kemungkinan besar saya akan menjatuhkan pilihan kepada figur yang seiman dengan saya. Karena hal itu lebih mudah ketimbang mengambil keputusan untuk memilih calon pusat yang lainnya,” ungkapnya. (Frangki Wullur)