
Manado – Partai Golkar terus berupaya mempertahankan dominasinya di Sulawesi Utara. Kursi dua kursi Senayan kembali dibidik partai ini. Dr Victor Mailangkay SH.MH, salah-satu calon yang dijagokan.
Dukungan kepada anggota DPRD Sulut enam periode ini terus mengalir hingga di daerah kepulauan.
“Figur Victor Mailangkay tak diragukan. Kapasitas dan intelektualitasnya tak diragukan beliau mampu mengemban mandat rakyat Sulut di DPR-RI,” ujar Edison Tatumpe, warga Tahuna.
Mailangkay sendiri ketika dikonfirmasi beritamanado terkait dukungan masyarakat tersebut mengucapkan terima-kasih. Peraih suara terbanyak dapil Manado pada Pemilu 2009 lalu menyatakan kesiapannya untuk mengabdi kepada masyarakat Sulut di DPR-RI nanti, salah-satunya memperjuangkan undang-undang perlindungan minoritas.
“Intinya jika Tuhan berkenan saya terpilih dan mewakili masyarakat Sulut di DPR-RI, salah-satu yang menjadi fokus saya di bidang legislasi yaitu memperjuangkan terbentuknya undang-undang perlindungan minoritas,” tukas Mailangkay, Minggu (16/02/2014). (Jerry)