Tahuna – Pengusulan Pergantian Antar Waktu (PAW) salah satu anggota DPRD dari Fraksi PDIP hingga kini belum juga berproses. Hal ini dibenarkan Ketua DPC PDIP Sangihe, Jabes E Gaghana SE MM Senin (16/12).
“Menyangkut PAW ini kami akan menyurat kedua kalinya untuk mem-pressure DPRD untuk PAW salah satu anggota DPRD Fraksi PDIP yakni Free John Sampakang,” ungkap Gaghana yang juga Wakil Bupati Sangihe itu.
Padahal, Sekretaris DPRD Sangihe Novi Julintiana SH MM ketika dikonfirmasi mengatakan, pihaknya masih menunggu surat permohonan PAW kedua dari DPC PDIP.
“Kami berharap surat tersebut cepat dimasukan agar bisa diproses. Sebelumnya kami sudah memproses surat PAW dari DPC Golkar atas nama Ruben Kaburito dan Emita Patahiang yang digantikan Meti Tumbale dan Jamal Manappo. Sekarang berkas sudah dikirim ke Gubernur menunggu SK PAW,” jelasnya. (Gun Takalawangeng)