Tomohon – Penyegaran di tubuh Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Pemkot Tomohon rupanya terus berlanjut. Kali ini di Perusahaan Daerah (PD) Pasar Tomohon dimana Direktur Utama yang kini dijabat oleh Ir Miky Junita Wenur dikabarkan akan segera digantikan oleh Pdt Jansen Apouw.
“Ya, Ibu Nita memang akan digantikan oleh Pendeta Jansen. SK-nya sudah ada dan kemungkinan serah terima jabatan akan segera dilaksanakan hari ini,” ujar sumber kepada beritamanado.com, Kamis 1 Agustus 2013.
Terkait dengan penggantian dirinya, Wenur yang juga Sekretaris DPD PG Kota Tomohon saat dihubungi mengatakan semoga ke depan PD Pasar semakin berkembang dan maju. “Sosok yang berpengalaman dan sederhana. Saya yakin beliau (Apouw, red) akan mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang diberikan. Harapan kami semoga PD Pasar semakin berkembang dan maju,” pungkas calon anggota DPRD dari Dapil Tomohon Selatan ini. (req)