Manado – Kuliah Kerja Terpadu (KKT) Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado angkatan ke-99 di awal tahun 2013 ini dengan total jumlah peserta 613 mahasiswa akan mengikuti ujian pagi ini.
Demikian diutarakan oleh ketua panitia KKT angkatan ke-99, Ir Diane Koyoh Msi kepada wartawan pagi tadi di Auditorium Unsrat.
“Jadi seluruh peserta yang sudah mengikuti materi dalam pembekalan yang dilaksanakan kurang lebih empat hari itu, hari ini mulai jam 10 pagi akan mengikuti tes atau ujian,” papar Ir Diane Koyoh Msi.
Ditambahkannya juga bahwa dalam ujian tersebut materi yang akan diuji adalah materi-materi yang sudah diberikan oleh setiap pembicara pada saat pembekalan.(jkf)