Bitung—Pemkot Bitung dalam waktu dekat ini berencana akan melakukan pemangkasan terhadap seluruh pohon perindang. Pasalnya menurut Walikota Bitung, Hanny Sondakh (Hanson), kondisi pohon perindang yang selama ini memberikan kesejukan mulai mengganggu dan mengancam pengguna jalan karena kini tingginya mencapai 7 hingga 8 meter.
“Apalagi akhir-akhir ini curah hujan disertai angin kerap kali terjadi sehingga saya menilai sudah saatnya dilakukan pemangkasan pohon perindang jangan sampai tubang dan mengancam keselamata warga serta pengguna jalan,” kata Hanson.
Selain itu menurutnya, sudah saatnya menata kembali pohon-pohon perindang yang ada di Kota Bitung. Dengan cara melakukan pemangkasan dengan harapan pertumbuhan tunas baru akan lebih rindang dari sebelumnya.
“Pemangkasan pohon telah saya coba di kompleks rumah dan hasilnya jauh lebih rimbun dan rindang jika dibandingkan dengan keadaan sebelumnya,” katanya.
Rencana ini sendiri menurutnya masih akan dibicarakan dengan instansi terkait serta menunggu masukan dari masyarakat. Jangan sampai ketika rencana tersebut dijalankan malah mendapat komplain dari warga, padahal tujuanya hanya untuk memperintah dan menata kembali pohon perindang.(enk)