Manado — Dari 15 kepala daerah kabupaten/kota yang ada di Sulut, rupanya ada 4 kepala daerah yang tidak hadir dalam rapat paripurna istimewa Deprov dalam rangka HUT ke-46 Provinsi Sulut. Hal ini dikatakan SHS ketika Ia menyapa satu-perasatu pejabat yang hadir dalam ruangan paripurna Deprov kemarin.
“Tiga kepala daerah meminta ijin kepada saya karena tidak hadir, tapi Bupati Mitra sampai saat ini belum juga memberikan kabar,” kata SHS.
Adapun 4 kepala daerah yang tidak hadir tersebut adalah, Bupati Mitra Telly Tjanggulung, Bupati Minahasa Stevanus Vreeke Runtu, Bupati Bolmong Marlina Moha Sihaan dan Walikota Bitung Hanny Sondakh.
Ketidakhadiran ke-4 anggota kepala daerah ini juga dilakoni oleh 2 anggota Deprov Sulut. Dimana salah satu anggota Komisi I Ben Alotia dengan anggota Komisi IV Fadel Damapolii tidak hadir dengan alasan sakit bersama 42 anggota Deprov lainnya. (EN)