Minut, BeritaManado.com – Kerja berlari.
Kalimat ini sering terucap dari mulut Bupati Minahasa Utara (Minut) Joune Ganda sebagai komitmen dalam bekerja membangun Tanah Tonsea.
Tidak terasa, sudah 100 hari, Bupati Joune Ganda didampingi Wakil Bupati Kevin William Lotulung (JGKWL), menjadi top eksekutif.
Beberapa catatan pun disampaikan aktivis Minut William Luntungan bagi Joune-Kevin.
Pertama, William berharap Joune-Kevin dapat melakukan evaluasi terhadap kinerja Tenaga Ahli Bupati (TAB) dan para pejabat.
“Baik yang sudah dilantik 5 Maret lalu maupun Tenaga Ahli Bupati yang kinerjanya tidak bisa mengimbangi langkah JG-KWL, ibarat olehraga, bupati dan wabup berlari sebagian Kabinet justru jalan santai,” ujar William, Senin (7/6/2021).
Terkait TAB dan pejabat yang kinerjanya buruk, William menyarankan Bupati dan Wabup Minut tak segan untuk mengambil langkah tegas dengan mencopot jabatan tersebut.
“Apalagi yang hanya jalan di tempat, lebih baik dicopot daripada hanya mengganggu jalannya pemerintahan. Dengan adanya KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) Likupang seharusnya Kabinet JGKWL saat ini harus bisa berlari kencang sebagaimana kedua pemimpin yang banyak melakukan lobi anggaran di pusat. Tapi percuma kalau anggaran besar yang dikucurkan oleh pemerintah pusat tidak bisa dimaksimalkan untuk kesejahteraan warga Minut,” pungkas William.
(Finda Muhtar)