Manado, BeritaManado.com – Anggota DPRD Provinsi, Yusra Alhabsyi tekankan stok minyak goreng harus tersedia di Bulan Suci Puasa 1443 Hijriah.
Kepada BeritaManado.com, Selasa (22/3/2022) Yusra Alhabsyi menegaskan minyak goreng salah satu komoditas dalam pemenuhan kebutuhan masyarakat selama Ramadhan.
“Kondisi hari ini banyak keluhan masyarakat soal kelangkaan minyak goreng mahal dan langka. Kita sudah mendekati Bulan Suci Ramadhan yang tentunya ini ada kaitannya dengan urusan pemenuhan kebutuhan dapur masyarakat,” jelasnya.
Untuk itu, Yusra meminta permasalahan yang tengah dihadapi masyarakat saat ini, tidak dialami pada saat pelaksanaan bulan puasa yang diperkirakan dimulai awal April 2022.
“Agar kondisi yang terjadi langka dan kemahalan minyak goreng ini harus ada jalan keluar supaya segera selesai masalah ini,” tegasnya.
(Hendra Usman)