Airmadidi-Wakil Bupati (Wabup) Minahasa Utara (Minut) Yulisa Baramuli SH meyakini peran umat muslim cukup besar dalam pembangunan daerah ini.
Hal tersebut ia kemukakan ketika menggelar kegiatan buka puasa bersama tokoh-tokoh muslim yang ada di Minut di Desa Mapanget, Selasa (23/6/2015) yang ikut dihadiri Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Minut Darul Halim, Ketua NU, Ketua Muhamadiyah dan pengurus dewan masjid serta imam se-Minut.
“Banyak potensi daerah yang bisa dikembangkan untuk kesejahteraan dan kemajuan masyarakat. Tentunya membangun daerah dibutuhkan sinergitas dan dukungan bersama semua komponen. Termasuk kontribusi seluruh umat muslim dalam membangun Minut. Dengan begitu, apa yang menjadi sasaran pembangunan berjalan baik,” urai Baramuli.
Ketua MUI Minut Darul Halim mengatakan, secara pribadi dirinya menyambut positif langkah Yulisa Baramuli memperkuat tali silaturahmi dalam menopang pembangunan Minut. “Kiranya melalui buka puasa bersama ini, bisa terbangun silaturahmi keumatan untuk kemajuan dan kepentingan daerah,” kata Halim diamini sejumlah tokoh agama.(Finda Muhtar)