Jakarta – Bupati Minahasa Utara (Minut) Vonnie Anneke Panambunan mengikuti pendidikan dan pelatikan kepemimpinan (Diklat PIM) Pemerintahan Dalam Negeri Angkatan I Tahun 2016 yang digelar Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kemendagri RI, Jumat (22/4/2016) di Jakarta.
Kegiatan tersebut akan dibuka langsung Menteri Dalam Negeri Tjahyo Kumolo pagi ini, dan rencananya digelar hingga Minggu (24/4/2016).
Kepada BeritaManado.com, Panambunan mengatakan siap menerapkan seluruh materi dalam kepemimpinannya lima tahun kedepan.
“Yang terpenting adalah praktek di lapangan, bekerja tulus untuk rakyat dan sesuai aturan,” kata Panambunan.
Sementara Mendagri Tjahyo Kumolo mengingatkan seluruh kepala daerah untuk waspada terhadap pengelolaan dana bantuan sosial (Bansos) dan dana hibah yang dinilai sebagai area rawan korupsi.
Himbauan tersebut disampaikan Mendagri ketika membuka Pembekalan Kepemimpinan Pemerintahan Dalam Negeri Angkatan I tahun 2016, di Gedung Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kemendagri RI, Jumat (22/4/2016) di Jakarta.
“Perencanaan anggaran itu sumber utama agar terhindar dari praktek korupsi. Kepala daerah harus memahami area rawan korupsi. Hati-hati dengan dana bansos dan hibah,” pesan Kumolo.
Disisi lain, Bupati Vonnie Anneke Panambunan dipercayakan menjadi perutusan mewakili para peserta untuk penyematan tanda peserta oleh Mendagri.(findamuhtar)