Amurang, BeritaManado — Pada Sabtu (18/8/2018) dalam suasana sukacita Dirgahayu ke-73 Republik Indonesia, telah dilaunching Role Model Ekowisata bersama masyarakat dan Desa Wisata Popareng, Kecamatan Tatapaan Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel).
Puncak peluncuran dan acara bertempat di Pantai Popareng, yang dikemas dalam kampanye Kelompok Cahaya Tatapaan sebagai kelompok mitra Taman Nasional Bunaken (TNB) yang mengembangkan ekowisata di zona tradisional.
Bupati Minsel Dr Christiany Eugenia Paruntu SE dalam sambutan yang disampaikan oleh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Minsel Frengky Toar mengapresiasi kegiatan ini.
“Ucapan terima kasih kepada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia melalui Balai Taman Nasional Bunaken bersama Lantamal VIII, Dinas Kelautan dan Perikanan Daerah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dalam upaya mewujudkan Desa Popareng sebagai Role Model,” tukas Frengky Toar.
Kiranya apa yang diraih, akan memberikan dampak nyata bagi pembangunan daerah yang berbasis lingkungan serta berbudaya dan berkepribadian.
Dalam acara ini diberikan bantuan kepada kelompok Cahaya Tatapaan dalam bentuk motor katinting dari Balai TNB dan Dinas Kelautan dan Perikanan Daerah Provinsi Sulut.
Ada juga pemberian bantuan bibit tanaman buah-buahan dari Lantamal VIII, peralatan tangkap jaring ikan dari Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minsel.
Serta penyerahan Surat Keputusan Bupati Minsel Nomor 37 tahun 2017 tanggal 3 Juli 2017 tentang penetapan Desa Wisata dari Dinas Pariwisata Kabupaten Minsel ke Pemerintah Desa Popareng.
Acara launching dihadiri oleh berbagai perwakilan dari Pemerintah dan masyarakat, Aspotmar Lantamal VIII, Dinas Kelautan dan Perikanan Daerah Provinsi Sulut, Dinas Pariwisata Kabupaten Minsel, Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Minsel, Camat Tatapaan serta Hukum Tua Popareng.
(TamuraWatung)