Manado – Salah seorang warga yang mengaku sebagai Tim Sukses (TS) pasangan Vicky Lumentut–Mor Bastiaan pada Pilkada Manado lalu meminta perhatian dari keduanya yang sudah resmi menjabat Walikota dan Wawali Kota Manado.
“Kapan dang tu kartu sehat mo terealisasi? Kita ini TS, mar pemilihan kemarin torang nda dapa apa-apa jadi cuma itu jo yang torang mo tunggu itu pun kalu mo dapa,” tulis Nadien Tairas di media sosial Facebook milik Mor Bastiaan.
Menanggapi pertanyaan warga tersebut, Wawali Kota Manado Mor Bastiaan memberikan penjelasannya soal pelayanan kesehatan bagi masyarakat Kota Manado pada khususnya.
“Ibu tidak usah tunggu kartu sehat. Sekarang bisa berobat gratis di puskesmas dan rumah sakit yang dirujuk. Gunakan fasilitas UC (Universal Coverage),” jawab Mor Bastiaan pada kolom komentar postingan Tairas.
Sebagai informasi, saat ini pelayanan kesehatan bagi warga Kota Manado diperoleh secara gratis melalui program UC, dengan hanya menunjukkan Kartu Tanda Penduduk atau Kartu Keluarga (KK) yang menunjukkan sebagai warga Manado.
Selain pelayanan kesehatan gratis tersebut dapat diperoleh di seluruh puskesmas-puskesmas yang ada di Kota Manado, terdapat beberapa rumah sakit juga memberikan pelayanan yang sama, hanya bermodalkan surat rujukan dari puskesmas dan KTP ataupun KK. (leriandokambey)