Manado – Pimpinan Bawaslu RI, Nasrullah, menyebut bahwa Bawaslu Sulut masuk dalam 5 besar Bawaslu terbaik se-Indonesia dan Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Sulut adalah yang terbaik.
Prestasi luar biasa ini tentu menjadi kebanggaan bagi Sulawesi Utara. Mendapat predikat ini, Johnny Alexander Suak sebagai Ketua divisi mengatakan bahwa prestasi ini boleh didapat berkat kerja keras dan dukungan dari semua pihak.
“Semua karena kerja keras dan dukungan dari stakeholder termasuk media. Tentu juga karena displin serta insting menjadi pengawas yang memang sudah menjadi bagian dari kehidupan kami,” ujarnya kepada BeritaManado.com, Jumat (16/10/2015).
Sebagai pimpinan, prestasi yang didapat itu tidaklah dianggapnya sebagai milik sendiri. Tetapi Johnny Suak berharap agar prestasi yang diperoleh Bawaslu Sulut dapat menjadi motivasi bagi Panwaslu di Kabupaten dan Kota.
“Kami berharap Panwaslu di Kabupaten dan Kota lebih termotivasi agar bisa ikut berprestasi hingga ke tingkat nasional. Biar kualitas panwaslu kita semakin meningkat dan boleh menjadi yang terbaik,” jelasnya. (srisuryapertama)