Bitung – Warga Negara Asing (WNA) Amerika yang meninggal saat melakukan penyelaman di perairan Serena Selat Lembeh, Minggu (5/10/2014) adalah tamu Kungkungan Bay Resort Kelurahan Tandurusa Kecamatan Aertembaga.
“Menurut keterangan dari salah satu guide Kungkungan Bay Resort, almarhum yang bernama Margareth Ashida (58) ceck in hari Sabtu (4/10/2014) di Kungkungan Resort dengan tujuan melakukan penyelaman,” kata Kapolsek Bitung Timur, AKP Frelly Sumampouw.
Namun sayangnya kata Sumampouw, kehaduran almarhum di Kota Bitung tak dilaporkan oleh pihak Kunkungan Resort. Padahal sesuai aturan kedatangan WNA harus dilaporkan ke Intelkam Polres Bitung bukan nanti disaat ada kejadian baru dilaporka.
“Selama ini Kungkungan Bay Resort tak pernah melaporkan kepada Polres setiap ada tamu WNA, buktinya ketika kejadian kami berkoordinasi dengan Itelkam Polres soal data korban tapi tidak ada karena memang tak dilaporkan,” katanya.(abinenobm)