
Boltim, BeritaManado.com – Lokasi wisata hutan mangrove di Desa Kotabunan Selatan, Kecamatan Kotabunan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) dirusak oleh oknum tak bertanggung jawab, Senin (02/03/2020) dini hari.
Kawasan wisata hutan mangrove yang dibangun oleh Pemerintah Desa setempat menggunakan Dana Desa (DD) ini, rencananya baru akan di resmikan pekan depan.
Pemerintah Desa pun mengambil langkah hukum dengan melaporkan kejadian ini ke Polsek Urban Kotabunan.
Kepala Desa (Sangadi) Kotabunan Selatan, Rengga Paputungan mengaku, pihaknya sudah melaporkan hal ini kepada pihak berwajib, tinggal menunggu pihak kepolisian menindak lanjuti kasus ini.
“Laporan sudah masuk ke Polsek. Kami akan menunggu hasil laporan dari Polsek, baru kami akan konsultasikan ke Inspektorat sebab belum ada pemeriksaan fisik dari Inspektorat,” terang Rengga Paputungan.
Senada, Sekretaris Desa Kotabunan Selatan, Fekky Makawimbang menjelaskan, spot area hutan mangrove sebenarnya akan segera diresmikan dan diserahkan langsung kepada pengurus BUMDes Kotabunan Selatan.
Namun belum juga diserahkan ke pengurus Badan Usaha Milik Desa, dirinya menyesalkan sudah dirusaki terlebih dahulu oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.
“Rencana akan di serahkan ke BUMDes. Tapi sudah dirusak. Ini kami akan konsultasikan ke dinas terkait, bagaimana membangun kembali tempat tersebut karena anggarannya sudah tidak ada sebab sudah 100 persen rampung,” jelas Makawimbang.
Terpisah, Kapolsek Urban Kotabunan, melalui Aiptu Mulyono membenarkan adanya kejadian pengrusakan wisata mangrove milik pemerintah desa Kotabunan Selatan.
“Ya benar. Kami telah menerima laporan atau pengaduan dari Sekdes Kotabunan Selatan Fekky Makawimbang, sehubungan dengan perkara pidana perusakan spot area mangrove Desa Kotabunan Selatan,” pungkas Mulyono.
(RiswanHulalata)