Langowan – Wilayah pantai di Kabupaten Minahasa nampaknya saat ini harus meningkatkan pengawasan terhadap masuknya ancaman terorisme melalui gerakan kelompok radikal seperti Islamic State of Iraq and Syria (ISIS).
Kekhawatiran itu menyusul ada kabar yang menyatakan bahwa militan ISIS kini telah menguasai sebuah kota di Filipina Selatan yang berbatasan langsung dengan wilayah perairan Sulawesi Utara.
Desa Rumbia dan Temboan di Kecamatan Langowan Selatan juga dinilai memiliki potensi bagi masuknya oknum-oknum radikal yang mengatasnamakan agama. Hal itulah yang disadari Camat Langwoan Selatan Dolfie Tumangkeng SE.
“Besok direncanakan akan ada pertemuan dengan seluruh Hukum Tua dan saya akan menyampaikan hal ini untuk menjadi perhatian semua pejabat tanpa terkecuali. Pada realisasinya semua jajaran pemerintahan harus berjaga-jaga,” katanya.
Hal itu dimaksudkan untuk tidak memberi akses baik dari dalam maupun dari luar terhadap masuk dan berkembangnya paham-paham radikal di Minahasa khususnya wilayah Kecamatan Langowan Selatan. (frangkiwullur)