Manado – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT), SMA Negeri 9 Kota Manado, ke-20, Rabu (31/10) dihadiri Wakil Walikota Manado, Harley Mangindaan. Mangindaan sapaan akrab Wawali saat memberi sambutan menitipkan pesan terkait pemantapan nilai pendidikan sangat penting.
“Tantangan kedepan sangat besar, sehingga dunia pendidikan memiliki tantangan yang besar. Hal inilah yang perlu dibangkitkan rasa kepemilikan dan kerja keras terhadap dunia pendidikan. Revitalisasi nilai pendidikan, menjadikan siswa SMA 9 sebagai siswa yang berkualitas,” ungkap Wawali.
Dilanjutkannya, pendidikan di Sekolah harus mampu melahirkan siswa yang memiliki mental serta karakter yang baik.
“Guru harus menjadi pengawal moral, bukan sekedar mendidik siswa untuk sekedar menjaga nilai intelektualitas, tapi harus berbanding lurus dengan moralitas yang diaplikasikan para guru. Tantangan pendidikan juga harus dihadapi, para siswa perlu berpegang pada nilai-nilai agama, serta mengasah kecerdasan intelektual, emosional, dan kecerdasam spiritual,” tandas Mangindaan menutup. Dalam HUT tersebut,
Sementara itu Wawali didampingi Kepala Sekolah SMA 9 Manado, Dra Nelly Tani, bersama ribuan siswa. (Amc)