Bitung, Beritamanado.com – Wakil Wali (Wawali) Kota Bitung, Maurits Mantiri membuka Seminar Dakwah Arrum Haji yang digelar Pegadain Kota Bitung, Jumat (23/08/2019).
Kegiatan itu digelar di salah satu hotel di Kecamatan Maesa dan dihadiri Ketua MUI Kota Bitung, H Abdurahman Kaluku dan Deputi Bisnis Manado 3 Pegadaian, Udin Syamsudin serta sejumlah Imam dan Ustad serta tokoh umat Muslim di Kota Bitung.
Dalam sambutannya, Wawali mengaku merinding ketika pertama kali mengetahui program Arrum Haji Pegadaian yang diperuntukkan khusus bagi umat Muslim.
“Saya merinding karena program Pegadaian ini mampu mendekatkan umat terhadap panggilan Allah SWT untuk menunaikan ibadah haji,” kata Wawali.
Apalagi menurutnya, salah satu impian dan cita-cita adalah membantu umat Muslim di Kota Bitung untuk bisa menunaikan Rukun Islam kelima yakni haji atau ziarah ke Baitullah Mekkah sekali seumur hidup.
“Lewat program Pegadaian ini, itu bisa diwujudkan dan saya berharap Imam dan Ustad yang hadir mensosialisasikan ini ke umat Muslim agar di kota ini makin banyak yang bisa naik haji,” katanya.
Dirinya beranggapan, jika jumlah haji di Kota Bitung makin bertambah maka makin diberkati dan masyarakat akan sejahtera.
“Kota ini aman dan tentram berkat doa-doa dari tokoh agama walaupun secara ilmiah Kota Bitung dinyatakan ada di wilayah rawan bencana tingkat lima. Begitupula, kota ini semakin diberkati jika banyak warganya yang naik haji,” katanya.
Dengan makin banyak yang naik haji kata dia, maka di Kota Bitung akan makin banyak orang soleha sehingga makin diberkati.
“Mensejahterakan umat diawali dengan mensejahterakan Imam dan Ustad yang tentu secara otomatis akan bebarengan dengan kesejahteraan umat lewat program Arrum Haji Pegadaian,” katanya.
Sementara itu, Udin menyampaikan, Pegadaian Syariah berkampanye mengajak mendahulukan yang utama dalam produknya Arum Haji.
“Produk ini diluncurkan sejak 2016, merupakan pembiayaan porsi haji dari Pegadaian Syariah.Berbeda dengan tabungan untuk mendapatkan porsi haji di perbankan syariah sebesar Rp 25 juta, produk Arrum Haji memberikan porsi haji dengan menggadaikan 3,5 gram emas,” katanya.
(abinenobm)