Langowan – Dalam rangkaian bulan suci Ramadhan serta menjelang pelaksanaan pengucapan syukur dan Idul Fitri, masyarakat harus lebih berhati – hati untuk membeli minyak tanah non subsidi. Pasalnya, menurut informasi dari pedagang minyak tanah non subsidi di Pasar Langowan, mereka pernah melihat keberadaan minyak tanah non subsidi oplosan (dicampur dengan solar).
Menurut Haji Mus Asla, minyak tanah non subsidi yang sudah dicampur dengan solar warnanya akan berubah menjadi biru. Ditambahkan pria yang akrab disapa Haji Mus ini, dirinya juga pernah mendengar dari kerabat tentang keberadaan minyak tanah bersubsidi di Langowan dan sekitarnya, yang juga dicampur dengan solar dan dijual sebagai minyak tanah non subsidi.
“Minyak tanah bersubsidi dan non subsidi itu harganya beda, dan sudah ditetapkan kisarannya berapa. Jadi jika ada masyarakat ditawarkan minyak tanah non subsidi dengan harga dibawah Rp. 10.000, maka jangan dibeli karena itu pasti oplosan. Guna memastikan benar tidaknya informasi ini, saya harap pemrintah dan aparat terkait melakukan peninjauan lapangan,” kata Haji Mus.(ang)