Manado — Kelurahan Bengkol yang masuk dalam wilayah Kecamatan Mapanget, kota Manado kini makin memperhatikan kebersihan lingkungan, terutama saat musim cuaca ekstrim seperti sekarang ini.
Kepada BeritaManado.com, Lurah Bengkol Jusuf Terokh mengatakan, kebersihan lingkungan harus jadi salah satu prioritas karena tak hanya sekedar mengantisipasi cuaca ekstrim, tapi juga demi kesehatan warga.
“Dengan lingkungan yang bersih, maka kita akan nyaman tinggal dilingkungan tersebut, selain itu kebersihan lingkungan juga berpengaruh pada kesehatan,” ujar Jusuf.
Lanjutnya, menjaga kebersihan haruslah menjadi gaya hidup setiap hari masyarakat, dengan demikian tidak ada lagi sampah yang dibuang disembarang tempat, apalagi sampai menutup saluran air.
Itulah sebabnya, Kelurahan Bengkol kini makin giat sapu bersih wilayah atau makin rajin melakukan bersih bersih wilayah.
“Bersih-bersih selain rutin ditiap Jumat, dihari lain juga harus dilakukan. Jadi tiap hari kebersihan terjaga supaya tidak ada lagi air hujan tergenang karena saluran air yang terhambat karena sampah, apalagi saat ini hujan bisa datang kapan saja,” kata Jusuf.
(srisurya)