MANADO – Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar yang digelar Beritamanado.com bekerjasama dengan KNPI Sulut, GMKI, Fokusmaker, GAMKI dan CahayaManado.com, Sabtu (24/9) sore di Hotel Griya Sintesa Manado.
Pelatihan ini dibuka oleh Pemred Beritamanado.com Hanny Sumakul yang menghadirkan pembicara, Richard Nainggolan Pemred Tribun Manado dan Midun Loho Wakil Ketua PWI Sulut yang dihadairi langsung Ketua GAMKI Manado, James Karinda, sejumlah mahasiswa, wartawan dan masyarakat.
“Begitu banyak orang yang berkeinginan menjadi wartawan, namun sayang tidak tahu bagimana menulis apalagi membuat suatu berita. Dan saya sangat terharu dengan pelatihan dasar jurnalistik ini, kendati waktu pelaksanaanya hanya sehari,” kata Nainggolan ketika mengawali meteri dengan judul Bagaimana Menerbitkan Surat Kabar.
Sementara itu, Loho yang membawakan meteri Kode Etik Jurnalistik menekankan bahwa menjadi seorang wartawan harus mengingat rambu-rambu atau aturan yang telah diatur dalam kode etik jurnalis.
“Ingat jadi wartawan itu ada rambu-rambu yang harus ditaati dan diikuti, jangan asal menulis karena semua ada aturannya serta sangsi jika dalam penyajian berita ada yang salah,” tegas Loho. (beritamanado)