Manado – Sudah tiga hari warga Lawangirung nyaris lumpuh beraktifitas menggunakan barang elektronik.
Pasalnya, tiga hari terakhir, listrik di wilayah tersebut selalu padam, dan bahkan berlangsung di atas 10 jam.
“Kami warga jelas merasa dirugikan, apalagi waktu pemadaman dilakukan pada saat siang hari, saat dimana warga sedang di jam kerja. Justru dinyalakan disaat warga sudah mau beristirahat malam! Ini cara kerja dan pemilihan waktu pemadaman yang tidak cerdas! Mungkin PLN mau kami warga melakukan aksi di rumah pimpinan mereka?” ujar Efan salah satu warga, Selasa (14/7/2015).
Efan mengeluhkan managemen PLN yang meski sudah berganti pimpinan namun tetap saja terjadi masalah yang sama dan dengan berbagai alasan klasik seperti musim, kendala mesin dan sebagainya.
Lain halnya dengan Michael Pakasi. Pengurus Besar Dewan Propinsi LSM Waraney Puser In Tana Toar Lumimuut Sulut ini mengkritisi pimpinan PLN.
“Sudah ganti pimpinan tetap persoalannya tidak terselesaikan, bahkan kelihatan semakin parah ketimbang pimpinan yang lalu. Apa kerja pimpinan PLN ini ke Manado untuk jalan-jalan saja? Sekarang yang kami inginkan adalah solusi, bukan ganti pimpinan. Tapi kalau ternyata pimpinan ini juga hanya boneka dan tidak bisa berikan solusi, silahkan angkat kaki dari sini,” ujar Pakasi dengan kesal. (tim)