Tombulu – Masyarakat kecamatan Tombulu memberikan apresiasi kepada pemerintah kabupaten Minahasa atas pembangunan rehabilitasi jalan Rumengkor-Sampiri. Menurut Reki Warow, warga Rumengkor, jalan yang baru diaspal sebagian tersebut selain sebagai jalan perkebunan juga berfungsi sebagai akses penghubung kabupaten Minahasa dan Minahasa Utara.
“Terima-kasih kepada pemerintah atas proyek rehabilitasi jalan Rumengkor-Sampiri. Pengaspalan sudah sekitar dua kilometer yang diharapkan nanti akses Rumengkor ke Minahasa Utara melalui desa Kaleosan dan Sampiri akan tersambung yang akan mempermudah akses transportasi Minahasa dan Minahasa Utara,” ujar Reki Warow kepada Beritamanado.com, Minggu (24/8/2014).
Meski demikian Reki mengingatkan proyek pembangunan jalan harus memperhatikan kualitas proyek. “Sejauh ini saya melihat pihak pelaksana yang tertera di papan proyek CV. CRISFERIKA bekerja cukup profesional. Kualitas aspal harus diutamakan agar bisa bertahan lama,” tukas warga pekebun ini.
Diketahui, pekerjaan rehabilitasi/pemeliharaan jalan Rumengkor-Sampiri seperti yang tertulis di papan proyek dengan nilai kontrak Rp.681.592.000 dengan pelaksana CV.CRISFERIKA hampir selesai tahap kedua. Informasi diterima pembangunan jalan akan dilanjutkan nanti. (jerrypalohoon)