Manado – Masyarakat Kelurahan Lawangirung Lingkungan II Kecamatan Wenang Manado merayakan HUT Kemerdekaan RI yang ke-67 bersama-sama LSM Waraney Puser In Tana Toar Lumimuut.
Bermacam-macam kegiatan digelar sebagai wujud kegembiraan merayakan Hari Kemerdekaan RI yang dilaksanakan di sekitar Markas Besar (Mabes) LSM Waraney yang juga berlokasi di keluarahan itu. Pala Lingkungan II, Ivonne Voges mengatakan bahwa program ini adalah inisiatif masyarakat Lingkungan II untuk merayakannya sebagai bentuk menumbuhkembangkan rasa nasionalisme dan patriotisme warga terhadap tanah airnya.
Senada dikatakan John “Choy” Pandeiroth, Ketua Umum LSM Waraney Puser In Tana bahwa paling penting bagi setiap warga selalu menjadikan momen bersejarah ini sebagai motivasi menumbuhkan rasa cinta tanah air dan rasa persatuan dan kesatuan. Frangky “Waseng” Wowor, Panglima Besar Waraney menambahkan meski sudah 67 tahun negara kita merdeka, tapi masih banyak PR yang harus diselesaikan oleh bangsa ini dalam mencapai cita-cita kemerdekaan.
“Semoga dengan perayaan ini, rasa cinta tanah air, persatuan dan kesatuan tetap bertumbuh dalam sanubari setiap warga dalam menjaga dan mempertahankan kemerdekaan,” katanya yang didampingi Vano salah satu wakil Ketua LSM Waraney. (sov)