TOMOHON, beritamanado.com – Tomohon merupakan salah satu parameter keamanan di Sulawesi Utara. Keamanan tercipta dengan baik bukan hanya kerja keras dari pihak pemerintah kota dan aparat keamanan tetapi merupakan juga kerja keras dari seluruh komponen masyarakat pada umumnya.
Hal tersebut diungkapkan Walikota Tomohon Jimmy Eman SE Ak dalam penyuluhan kamtibmas dan pembinaan politik kristiani Sinode GMIM yang dilaksanakan di Jemaat GMIM Bait-El Kamasi, Jumat (10/04/2015). “Tomohon sampai saat ini tetap dalam keadaan aman dan nyaman. Tentunya sangat diharapkan dukungan dari berbagai pihak agar tetap terus menjaga dan menciptakan lingkungan yang aman,” ungkapnya.
Ditambahkannya, kaitan dengan keberadaan penduduk ini berarti Tomohon yang masuk kategori kota kecil sudah mulai masuk kategori kota besar. “Tahun ini ada pilkada, untuk itu kami mengimbau kepada seluruh komponen, segi jemaat dan masyarakat untuk bersama-sama dalam menyukseskan akan pelaksanaan agenda tersebut,” tandas Eman.
Hadir dalam penyuluhan ini, Kapolda Sulawesi Utara Brigjen Polisi Drs Wilmar Marpaung SH sebagai pemateri, Kapolres Tomohon AKBP Monang Simanjuntak SIK, Wakil Ketua BPMS Bidang APP Arthur Rumengan MTeol, Ketua Komisi PKB Sinode GMIM Pnt Ir Stevanus Liow, Ketua DPRD Ir Miky Wenur, Ketua BPMJ Bait-El Kamasi Pdt Djemy Sinubu, Ketua Panitia dr Rootje Rumende SSi MKes, Ketua Komisi PKB Rayon Tomohon Pnt Drs Robby Kalangi SH MM dengan peserta unsur pendeta, toko agama dan masyarakat serta utusan pelsus di setiap jemaat Rayon Tomohon. (ray)