BeritaManado – Ditengah kesibukannya sebagai Wali Kota Manado, Vicky Lumentut mengaku prihatin dan turut berduka atas kejadian longsor yang menimpa warga Kelurahan Bailang Kecamatan Bunaken.
“Saya atas nama pribadi dan keluarga menyampaikan dukacita yang mendalam dan semoga keluarga diberikan kekuatan dan ketabahan,” ujar Ketua PKB Sinode GMIM ini.
Lanjut Vicky Lumentut meminta aparat pemerintah dan perangkat daerah yang terkait untuk dapat turun tangan dan membantu keluarga yang mengalami musibah.
“Saya minta aparat pemerintah ditingkat lingkungan dan kelurahan serta kecamatan dan perangkat daerah yang terkait segera membantu keluarga yang terkena musibah dan yang menjadi korban bencana,” ujarnya kepada BeritaManado.com.
Sebelumnya diberitakan, hujan yang mengguyur Kota Manado, Minggu sore hingga malam kemarin mengakibatkan longsor dan banjir di beberapa wilayah di Kota Manado.
Kepala Basarnas Manado Mochamad Arifin melalui Humas Ferry Arianto mengatakan, korban Sony Beya sempat mengecek kondisi rumah bagian belakang yang banjir.
Saat itu, korban sempat membuat selokan air agar tidak tergenang, namun tiba-tiba korban mendengar gemuruh longsor di belakang rumah.
“Waktu gemuruh itu, korban langsung memberikan info kepada, istri, anak, dan neneknya untuk keluar rumah. Korban sendiri belum sempat melarikan diri sehingga tanah di belakang rumah longsor menimpa korban,” jelas Ferry.
Ditambahkan Ferry, jenazah korban langsung dibawa ke RS Siti Maryam Manado, kemudian dipindahkan ke RS Prof Kandouw Manado.
(Michael Cilo)