Manado, BeritaManado.com – Wali Kota Manado Andrei Angouw memimpin pengambilan sumpah janji dan jabatan Plt Sekkot Manado dr Steven Dandel, Selasa (15/4/2025).
Wali Kota dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada dr. Steven Dandel sebagai Pelaksana Tugas Sekot Manado.
Selanjutnya Wali Kota memberi gambaran tentang tanggung-jawab yang diemban dengan menyampaikan sebuah motivasi, bahwa dengan kekuasaan lebih besar maka tanggung jawab akan lebih besar pula.
“kita harus menjadi lebih profesional yakni menjalankan tugas dengan baik berdasarkan aturan dan ketentuan yang ada,” kata wali kota.
Ia juga berharap agar Sekkot yang baru dapat berinteraksi dengan rekan-rekan SKPD dan sebaliknya SKPD bisa mensuport Sekkot dengan membangun team work yang baik demi keberlangsungan pemerintahan yang baik kedepan.
“Profesionalisme harus dijaga terus dan dapat menjaga tupoksi yang diemban sebagai Sekkot dan fokus bagaimana melayani masyarakat Kota Manado,” kunci wali kota.
Kegiatan ini dihadiri Wakil Wali Kota Manado dr Richard Sualang, Kepala BKD Provinsi Sulut Dr. Jemmy Kumendong M.Si, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Manado Iren Golda Angouw Pinontoan, PLT Sekot Manado dr. Steaven Dandel M.Ph, para Asisten, Kepala SKPD, para Kabag Setda, seluruh Camat dan Lurah se Kota Manado, serta pengurus PKK dan Dharma Wanita Kota Manado.
(***/Jhonli Kaletuang)