Ratahan – Sejumlah program pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) mulai dimanfaatkan para calon legislatif (caleg) untuk menggalang kekuatan 9 April mendatang.
Dari pantauan wartawan, Selasa (11/2/2014), terlihat salah satu kantor SKPD yang berada di kawasan perkantoran blok B yakni Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Sosial (Disnakertransos) Mitra, didapati kendaraan yang mayoritas berhiaskan gambar para caleg.
Manariknya, saat sejumlah wartawan pos liputan Minahasa Tenggara menghampiri kantor yang dipimpin kepala dinas Vecky Mokorimban itu, ternyata sedang ada tamu sejumlah caleg dari PDIP Dapil Satu, Dapil Dua dan Dapil Tiga.
Saat itu, suasana di dalam ruangan kepala dinas sempat menjadi kaku ketika wartawan tiba-tiba masuk. Menariknya, kepala dinas terlihat kebingungan, pasalnya saat wartawan sudah berada di ruangan, yang bersangkutan masuk keluar ruangan bahkan menghilang dari kantornya.
Kuat dugaan, sejumlah caleg partai penguasa di daerah ini mulai ‘mengkapling’ program bantuan sosial di SKPD pemerintah itu. Dimana mereka (Caleg PDIP, red) saat itu sibuk mengisi formulir yang kemungkinan besar nama-nama masyarakat calon penerima bantuan baik bantuan kelompok usaha bersama (KUBE), program bedah rumah dan lainnya.
Ketika disinggung soal keberadaan mereka di Disnakertransos, para caleg ini mengaku sedang ada urusan dengan kepala dinas, “kebetulan ada urusan penting dengan pak kadis,” singkat salah satu caleg.
Kepala Disnakertransos Vecky Mokorimban sendiri saat itu belum bisa dimintakan konfirmasi karena langsung menghilang dari hadapan wartawan. Berulang kali dihubungi via telpon, meski terdengar nada sambung namun tidak dijawab. *