Nelayan Tradisional Bantu Pencarian Korban
Kema – Setelah dua hari dilakukan pencarian, tim gabungan Badan SAR Nasional (Basarnas), Badan Koordinasi Keamanan Laut (Bakorkamla), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), TNI/Polri, belum juga menemukan korban dan bangkai pesawat PT Elang Nusantara Air type THRUSH 510P yang jatuh di Pantai Firdaus Desa Kema, Minahasa Utara, Senin (2/12/2014) siang.
Kamis (4/12/2014), Basarnas mulai membuka “sayembara” bagi nelayan tradisional di Desa Kema. “Basarnas akan memberikan uang tunai Rp10 juta bagi nelayan tradisional yang menerima kedua korban kecelakaan pesawat ini,” ujar Kepala Deputi Operasi yang merupakan Ketua Tim Pencarian Korban Mayjen TNI AD Tatang Zainudin.
Menurutnya, hadiah yang diberikan untuk memancing antusias warga dalam membantu petugas untuk menemukan bangkai pesawat dan kedua korban.
Sementara itu, Rusdyanto salah satu nelayan setempat mengaku tertarik untuk mengikuti tantangan Basarnas tadi. “Saya tertarik untuk membantu. Tapi kita sebagai manusia, harus saling menolong meski tanpa dibayar. Tapi kalau dapat hadiah, syukur alhamdulilah,” ujar Rusdyanto. (finda)
Baca Topik
Klik: Pesawat Jatuh
Baca juga:
- Pencarian Korban THRUSH 510 Diperpanjang Satu Minggu
- Pencarian Hari Ketiga Kembali Nihil
- Liput Pesawat Jatuh, Mobil Wartawan Ringsek
- “Pesawat Jatuh Menukik Lalu Meledak Dalam Air”
- Kakak Korban Sempat Bercanda Sebelum Take Off
- Pagi Ini Pencarian Pesawat Thrush 510P Dilanjutkan
- Pemkab Minut Salurkan Logistik Bagi Tim Gabungan
- Sore Ini Basarnas Turunkan Robot Pendeteksi Logam
- Marine Detector Temukan Benda Logam di Kedalaman 30 Meter
- Pagi Ini Pencarian Pesawat Thrush 510P Dilanjutkan
- “Pesawat Jatuh Menukik Lalu Meledak Dalam Air”
- Basarnas Manado Rilis Nama Dua Korban Tewas Pada Kecelakaan Pesawat di Pantai Kema
- TNI Temukan Roda, Serpihan Sayap dan Jaket Diduga Milik Pilot
- Pesawat yang Jatuh di Kema adalah Pesawat Carteran
- Angkasa Pura: Pesawat Yang Jatuh Dioperasikan Elang Nusantara Air
- Kecelakaan Pesawat di Pantai Kema Diduga Akibat Cuaca Buruk
- Ai Mangindaan Gerakan RAPI ke Lokasi Jatuhnya Pesawat
- Tim SAR Menuju Lokasi Jatuhnya Pesawat