Manado-Setiap masyarakat memiliki tugas sebagai warga negara untuk membela negara berdasarkan pancasila dan Undang Undang Dasar (UUD) 1945.
Hal itu disampaikan Wakil Bupati Minahasa Utara (Minut) Ir Joppi Lengkong saat mewakili Bupati Vonnie Anneke Panambunan, menghadiri launching Aksi Bela Negara oleh Menteri Pertahanan Jendral RI (Purn) Ryamizard Ryacudu, di GKIC Manado, Rabu (3/5/2017).
“Itulah tugas kita bersama sebagai anak bangsa yang lahir dan besar di tanah ibu pertiwi Indonesia dalam rangka membela Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai ini,” kata Lengkong.
Ditambahkannya, dengan tekad dan komitmen untuk terus menanam bela negara ini, seperti cinta tanah air sadar berbangsa dan bernegara dan yakin kepada Pancasila sebagai ideologi negara, akan menimbulkan sikap berbakti dan berkorban membela negara sebagai modal penting untuk pembangunan daerah dan bangsa tercinta.
Wabup Joppi Lengkong hadir didampingi Assisten I Pemkab Minut Ir Rivino Dondokambey dan seluruh camat se-Minut.
Launching Aksi Bela negara ini diawali laporan dari Ketua Panitia Rocky Wowor dan selanjutnya dibuka oleh Menteri Pertahanan RI Jenderal (Purn) Ryamizard Ryacudu dan didampingi oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Kapolda Sulut Irjen Pol Drs Bambang Waskito, Forkopimda Sulut, Forkopimda Kabupaten/Kota, Muspika, dan seluruh elemen masyarakat Sulawesi Utara yang berjumlah kurang lebih 5000 peserta.(***/findamuhtar)