Helmud Hontong
Sangihe, BeritaManado.com-Wakil Bipati (Wabup) Helmud Hontong SE, terus melakukan pengawasan terhadap penggunaan Dana Desa (Dandes). Hal ini dilakukanya agar penggunaan Dandes disetiap Kampung yang ada di Kabupaten Kepulauan Sangihe tapat pada sasaran, dan penggunaanya dapat membangun di Kampung serta meningkatkan perekonomian masyarakat.
Wabup mengatakan, guna kelancaran penggunaan Dandes ditiap Kampung. Dirinya akan melakukan pengawasan. Karena menurut Wabup ada Kampung-Kampung SPJnya sulit untuk didapati.
“Jadi kedepanya saya akan melakukan pengawasan terhadap penggunaan Dandes, dan pengawasan itu harus lebih diperkerat. Memang hal Ini tidak berlaku bagi semua Kampung, hanya saja bagi Kampung-Kampung tertentu, dikarenakan beberapa Kampung tersebut SPJ sangat sulit untuk didapat. Dan ini mengganggu proses APBD di tahun 2019 ini,” kata Hontong, Rabu (20/2/2019) kepada sejumlah wartawan.
Ditambahkanya, untuk pengawasan Dandes tersebut lebih diperketat lagi oleh Pemerintah Pusat. Itupun, menurut dia harus sering dilaporkan.
“Karena sekarang lebih ketat dan setiap saat harus dilaporkan ke Pemerintah Pusat, kalau ada Kampung yang belum memasukan SPJ, maka pencairan tidak bisa dilakukan dan dapat memperhabat pembangunan di Kampung itu sendiri,” tukasnya
Sehingga Dirinya berharap, peran penting masyarakat sangat diperlukan guna mengawas kelancaraan yang ada di Kampung mereka sendiri.
“Saya berharap masyarakatlah yang menjadi pengawas dari pelaksanaan Dandes di Kampungnya masing-masing,” ungkap Hontong.
(Christian Abdul)