JAKARTA – Usai dilantik Gubernur SH Sarundajang di Kantor Kementerian Dalam Negeri, Jumat (07/01) sebagai walikota Tomohon, Jefferson Rumajar langsung melaksanakan rapat perdana di ruang Kesbang Depdagri, diikuti seluruh pejabat lingkup kerja Pemkot Tomohon.
Hasil rapat 2 jam tersebut menghasilkan keputusan pembatalan seluruh jabatan mulai eselon IV, III dan II era Penjabat Walikota Gerson Mamuaja dan mengembalikan seluruh pejabat pada jabatan semula semasa dirinya menjabat walikota lalu.
“”Diawal tugas ini saya kembalikan posisi mereka. Keputusan ini sesuai dengan aturan Mendagri,” ujar Rumajar.
Menurutnya, kebijakan diambil untuk menegakkan aturan dalam PP nomor 49 tahun 2008 tentang perubahan ketiga atas PP nomor 6 tahun 2005 tentang pemilihan, pengesahan, pengangkatan dan pemberhentian kepala daerah dan wakil kepala daerah.