Bitung – Terobosan kembali ditelorkan Pemkot Bitung dalam dunia pendidikan. Dimana demi peningkatan kualitas guru dan pegawai khususnya dalam penguasaan Bahasa Inggris, Pemkot Bitung bakal menggandeng salah satu lembaga pendidikan bahasa inggris terkenal di Kota Makassar.
Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi kebutuhan di masa yang akan datang dimana nantinya Pemkot yang akan segera ditetapkan sebagai KEK dan IHP akan menyebabkan banyaknya investor asing serta para turis datang ke Kota Bitung. Hal ini dikatakan Sekkot Bitung, Edison Humiang ketika bertemu dengan Manager sebuah lembaga pendidikan terkenal di Kota Makassar, Lili Kusuma, Jumat (16/3) di ruang kerjanya.
“Pemkot akan memberdayakan guru dan pegawai yang telah ada untuk belajar bahasa inggris. Kebutuhan akan penguasaan bahasa inggris sudah mendesak dilakukan agar kita tidak ketinggalan,” kata Humiang.
Menurut Humiang dalam waktu dekat ini lembaga pendidikan bahasa inggris tersebut akan datang kembali untuk melakukan persiapan. Dan Pemkot akan mengutamakan memberikan pembekalan terlebih dahulu kepada guru dan siswa.
“Mekanismenya seperti apa, nanti akan kita atur programnya,” katanya.
Dalam pertemuan itu, Humiang didampingi Kadis Dikpora, Herman Rompis dan Kepsek SMP Negeri 1 Bitung, Yakobus Pongsibidang.(en)