
BeritaManado.com – Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulawesi Utara Roy Tumiwa, M.Pd memberikan signal bahwa pada tahun ini akan ada penerimaan Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk daerah Sulut sendiri. Hanya saja pihak Pemprov saat ini masih menunggu pedoman teknisnya.
Untuk itu Tumiwa meminta kepada setiap daerah Kabupaten/Kota segera melakukan pengkajian formasi dan beban kerja. Hal itu disampaikan Tumiwa kepada beritamanado.com.
“Pemerintah Provinsi memintakan kepada masing-masing SKPD untuk memasukan analis jabatan (Anjab) maupun analisis beban kerja (ABK). Dasar itu kami akan menentukan formsinya, pendidikan-pendidikan apa yang boleh diminta, tetapi pemerintah Provinsi masih mengkaji,” terang Tumiwa. (Jrp)