Manado – Pengamat politik dan pemerintahan Taufik Tumbelaka menilai rapat paripurna istimewa HUT Provinsi Sulawesi Utara ke-49 yang dilaksanakan di Convention Center Hotel Novotel, Senin (23/9) sore, kehilangan auranya.
“Rapat paripurna tadi kehilangan aura dan kurang bermakna, apalagi manajemen hotel tidak memberikan pelayanan terbaik. Juga ada gangguan pada mic sehingga pidato gubernur kurang kedengaran,” tutur Tumbelaka.
Pendapat Tumbelaka diakui beberapa wartawan. “Nuansa HUT provinsi tak terasa, karena memang ruangan Convention tidak dirancang untuk acara rapat paripurna DPRD. Kedepan jika akan dilaksanakan di tempat seperrti ini perlu persiapan matang terutama pada konsep ruangannya,” tutur Donny, wartawan salah-satu media cetak.
Diketahui, rapat paripurna dipimpin Ketua DPRD Sulut Meiva Salindeho Lintang didamping wakil ketua Sus Sualang Pangemanan, Joudie Watung dan Arthur Kotambunan.