Manado – Manado Maju Travel kini mengukuhkan posisinya sebagai travel yang paling berpengaruh dalam kesuksesan Sulawesi Utara mendatangkan puluhan ribu turis.
Travel yang bergerak mendatangkan turis Tiongkok ke Manado sejak 4 Juli 2016 ini telah membuka kantornya di Manado, tepatnya di kompleks Bahu Mall pada Sabtu (24/9/2016).
Kepada BeritaManado.com, Manager Operasional MM Travel Daniel Jacob didampingi PR MM Travel Leonard Parrangan mengatakan, berkat dukungan dari banyak pihak, khususnya Lion Air, maka upaya mendatangkan turis Tiongkok ke Manado semakin diseriusi.
“Pada periode ini karena ada dukungan dari berbagai pihak seperti Lion Air, maka upaya untuk mendatangkan turis asal Tiongkok ke Manado semakin serius. Meski memang dari sisi harga, untuk awal ini masih promo, masih lebih murah,” ujar Daniel.
Lanjutnya, Bong Chandra selaku pemilik MM Travel sejak awal punya mimpi untuk ikut membesarkan pariwisata Sulawesi Utara.
“Dari awal, Pak Bhong Chandra sudah punya semangat yang besar untuk pariwisata di Sulut. Kita mau lebih banyak lagi turis yang datang. Sampai Desember ini kita akan punya 12 flight per minggu, sedangkan untuk akhir Oktober ada 8 flight. Total tamu yang dihandle MM Travel, khususnya dari Tiongkok karena kita fokus disitu sudah menembus angka 11.800,” tambahnya. (srisurya)