Tomohon – Pemerintah Kota Tomohon melalui instansi terkait yakni Dinas Kesehatan dan Sosial terus mematangkan persiapan penilaian Tomohon menuju Kota Sehat. Salah satunya dengan melaksanakan rapat koordinasi yang dilaksanakan di aula lantai III Kantor Walikota Tomohon.
Dalam rapat tersebut, Kepala Dinas Kesehatan dan Sosial Kota Tomohon, dr Deesje Liuw MBiomed menjelaskan sejumlah hal yang masih harus ditingkatkan dari berbagai segi aspek penilaian. “Misalnya sebuah toko harus ada fasilitas untuk orang yang cacat berupa tanda atau jalan. Juga akan dilakukan verifikasi terhadap empat hal utama oleh tim yaitu kota yang bersih, nyaman, aman dan sehat untuk dihuni,” ungkapnya.
Sementara itu, Sekretaris Kota Tomohon DR Arnold Poli SH MAP dalam arahannya meminta kepada segenap pihak yang terkait dalam mensuskseskan Tomohon menjadi Kota Sehat agar tetap bekerja di bawah koordinasi. “Tim verifikasi akan datang untuk melihat sejauh mana upaya Pemkot tomohon bersama elemen masyarakat menunjang terwujudnya Kota sehat,” ujarnya sembari menambahkan agar hasil rapat dapat diimplementasikan oleh dinas, badan dan dimonitor dan evaluasi oleh tim kota sehat.
Hadir dalam rapat ini, Asisten Pemerintahan dan Kesra Drs Wendy Karwur MAP, Asisten Ekonomi dan Pembangunan Ir Ervinz Liuw MSi, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Ir Djoike Karouw MSi, Jajaran Pemerintah Kota Tomohon serta Tim Kota Sehat Kota Tomohon. (req)