Manado – Kampanye hitam di media sosial (medsos) yang ditujukan kepada Olly Dondokambey yang dilakukan oknum-oknum tidak bertanggungjawab menurut banyak kalangan sudah diluar batas kewajaran.
Tokoh pemuda Dino Sekoh mendesak aparat tekait menangkap pelaku kampanye hitam yang menciderai demokrasi dan bertentangan dengan moralitas religius masyarakat Sulut
“Black campaign tidak bermoral dilakukan oknum-oknum tertentu sangat merendahkan martabat calon kepala daerah. Pihak berwajib harus tindaklanjuti apalagi rekaman video yang beredar jelas-jelas mengandung unsur pornografi. Ini preseden buruk bagi Sulawesi Utara dengan masyarakatnya yang religius,” ujar Dino Sekoh kepada BeritaManado.com, Selasa (8/12/2015) malam.
Lanjut Penatua Pemuda di GMIM Sion Ranomuut ini, pencemaran nama baik melalui kampanye hitam harus dituntaskan dan diselesaikan melalui jalur hukum untuk memberikan efek jerah bagi pelaku.
“Sejak reformasi masyarakat kita terkenal santun dalam berpartisipasi di pemilihan umum dan kasus seperti ini baru pertama kali terjadi di Sulut. Saya usul usai Pilkada pihak berwajib telusuri dan membawa pelaku ke ranah hukum karena jika tidak diselesaikan akan menjadi preseden buruk bagi proses-proses demokrasi di kemudian hari,” tukas Dino. (jerrypalohoon)