Manado – Taman Makam Pahlawan (TMP) Kairagi, Manado menjadi pusat kegiatan karya bakti TNI pada Selasa (16/8/2016), kemarin.
Selesai pelaksanaan ziarah oleh pemerintah kota Manado, setidaknya 100 personil jajaran Korem 131/Santiago mulai membersihkan lokasi TMP Kairagi.
Kepada BeritaManado.com, Kepala Penerangan Korem (Kapenrem) 131/Santiago Mayor Inf Fathan Ali mengatakan, hal ini dilaksanakan khusus menjelang hari ulang tahun kemerdekaan yang ke-71 Republik Indonesia.
“Biasanya karya bakti dilakukan setiap hari Jumat, tapi karena besok HUT kemerdekaan yang ke-71, maka karya bakti dilakukan hari ini,” ujar Fathan Ali.
Lanjutnya, Kapenrem pun berharap, rasa menghargai para pahlawan akan selalu ada sehingga akan jadi motivasi untuk mengabdi.
“Harus ada rasa menghargai, menghormari para pahlawan. Kita yang ada sekarang, wajib melakukan yang terbaik untuk bangsa,” tambahnya. (srisurya)