Amurang – Tim kerja Adipura Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Selatan (Minsel) didesak segera difungsikan. Karena sangat membantu kordinasi untuk meraih mimpi menggapai piala Adipurang lambang kebersihan kategori kota kecil terersih se Indonesia
Apalagi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Minsel dinilai tidak berperan aktif menjaga kebersihan lingkungan, menunjang Adipura. Sebagaimana disampaikan Kepala Kator Lingkungan Hidup (KLH) Minsel Esry Wowor. Makanya harus difungsikan tim kerja Adipura agar SKPD berperan aktif.
“Secara otomatis Sekda Minsel (Drs Danny Rindengan, red) sebagai ketua tim kerja Adipura. Kalau sekda yang mengintruksikan setiap SKPD, dengan sendirinya setiap instansi akan bergerak mensukseskan meraih apa yang diimpikan masyarakat Minsel yakni Adipura,” tukas Alan Legi pemerhati lingkungan Minsel, Kamis (12/6/2014).
Menurut dia, memang mengajak masyarakat, tidak terkecual setiap instansi di Pemkab Minsel tidak mudah. Tapi itu harus dari sekarang, sambil melakukan pembenahan-pembenahan terkait penilaian Adipura seperti limbah rumah sakit, terminal, pasar dan perbaikan infratruktur, kata dia. (sanlylendongan)