Amurang, BeritaManado — Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), pada Rabu (6/6/2018) mendapatkan kunjungan dari tim evaluasi dan pelaporan (Evalap) dari Kementerian Desa (Kemendes) Republik Indonesia.
Tim ini sendiri dipimpin oleh Noldy Supit dan sebelum turun lapangan melaksanakan Evalap singgah di Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Minsel dan berjumpa dengan Kepala Bidang (Kabid) Pemerintahan Desa (Pemdes).
Kepada BeritaManado.com, Noldy Supit mengatakan bahwa kunjungannya ke Kabupaten Minsel dalam rangka kunjungan kerja.
“Kami ingin melihat pelaksanaan Dana Desa (Dandes) di Kabupaten Minsel. Karena ada 4 prioritas dari Kementerian Desa, yakni embung desa, program unggulan kawasan pedesaan, sarana olahraga dan BUMDesa,” ujar Noldy Supit.
Dikesempatan terpisah Kabid Altin Sualang menyampaikan bahwa maksud kunjungan Evalap ini, untuk meninjau program Kemendes di Minsel.
“Salah satunya pembangunan embung desa di Desa Talaitad Utara dan seluruh BUMDes yang ada di Kabupaten Minsel.
Atas kunjungan ini, Kadis PMD Minsel Efer Poluakan menyampaikan berterima kasih atas kunjungan ini.
“Saya berterima kasih atas kunjungan ini dan berharap Kabupaten Minsel bisa mendapat perhatian dalam hal kegiatan pembangunan dari Kemendes,” pungkas Efer Poluakan.
(TamuraWatung)